Tanaman Hias yang Bisa Membersihkan Udara Kotor

3 Juli 2022, 07:00 WIB
Berikut 3 jenis rekomendasi tanaman hias tropis yang paling populer, selain itu juga bisa menyerap udara kotor sekitar ruangan. /tangkaplayar youtube sisi lain tumbuhan

RINGTIMES SITUBONDO  – Pada saat ini banyak pecinta tanaman hias yang datang dari berbagai kalangan, mulai dari ibu-ibu sampai remaja.

Inilah rekomendasi tanaman hias tropis paling populer yang juga bisa menyerap racun melalui udara. 

Selain itu tanaman hias tropis paling populer ini juga bisa menjadi dekorasi sudut ruangan, karena dia memiliki penampilan yang cantik serta menarik perhatian. 

Dikutip dari RINGTIMES SITUBONDO dari berita RINGTIMES BANYUWANGI yang berjudul  3 Jenis Tanaman Hias Tropis Paling Populer yang bisa Menyerap Udara Kotor

Baca Juga:  Rahasia Tanaman Hias Aglonema bisa Tumbuh Lebat dan Subur

Lebih jelasnya simak 3 jenis tanaman hias tropis paling populer yang bisa menyerap udara kotor, dilansir dari kanal YouTube Fifteen pada Rabu, 23 Januari 2022.

1. Telapak Kipas Cina 

Tanaman ini juga dikenal dengan daun kipas karena bentuk daunya menyerupai kipas, sehingga tidak salah jika disebut Palem Kipas Cina. 

Lalu bentuk dari daunnya yaitu lebar, berwarna hijau tua, dan bentuknya sangat kokoh. Bagi yang ingin memiliki tanaman yang berukuran tinggi maka Chinese Fan sangat cocok untuk Anda. 

Karena tanaman ini bisa tumbuh tinggi hingga dua meter, yang mana perawatannya pun juga sangat mudah dan tidak memerlukan penyiraman rutin. 

Baca Juga: Tanaman Hias yang Sedang Naik Daun Tahun 2022

Selain itu Chinese Fan juga bisa tumbuh subur dimana saja seperti di dalam pot yang bisa diletakan di ruaangan mana saja. 

2.Philodendron 

Selain cantik tanaman ini juga mengandung sejuta manfaat bagi keluarga apabila diletakan di dalam rumah. 

Manfaat yang disebarkan oleh Philodendron yaitu bisa menjadi pembersih udara alami dnegan cara menyerap zat beracun yang ada disekitarnya. 

Maka zat-zat beracun yang ada di dalam ruangan seperti debu dan lainnga akan diserap oleh tanaman, sehingga dapat membantu kesehatan pernafasan bagi siapa saja yang merawatnya di dalam rumah. 

Baca Juga: Cara Merawat Tanaman Hias Aglonema, Pemula Waib Tahu

Tanaman berbentuk hati berawana hijau ini juga sudah banyak dijual di toko pertanian ataupun toko online.  

3.Monstera 

Selanjutnya ada monstera yang sampai saat ini masih populer di kalangan pecinta tanaman, karena dia mempunyai bentuk daun unik serta estetik yang membuat banyak orang ingin memilikinya. 

Selain itu dengan bentuk daunnya yang lebar tanaman ini bisa menghasilkan jumlah oksigen yang banyak, sehingga bisa membuat tanaman lebih sejuk. 

Monstera juga bisa menjadi dekorasi ruangan yang dapat menarik perhatian bagi siapapun yang melihatnya. 

Baca Juga:  Tanaman Hias Jenis Batang yang Cocok Dijadikan Hiasan di Rumah

Itulah beberapa rekomendasi tanaman hias yang mungkin bisa masuk dalam daftar Anda ketika ingin menambahkan koleksi terbaru.*** (Shadinta Aulia Sanjaya/ringtimesbanyuwangi.com)

Editor: Riski Endah Setyawati

Sumber: Ringtimes Banyuwangi

Tags

Terkini

Terpopuler