BNPT: Kontribusi Masyarakat Sangat Besar Memutus Mata Rantai Radikalisme dan Terorisme

- 5 April 2022, 03:00 WIB
BNPT: Kontribusi Masyarakat Sangat Besar Memutus Mata Rantai Radikalisme dan Terorisme
BNPT: Kontribusi Masyarakat Sangat Besar Memutus Mata Rantai Radikalisme dan Terorisme /Dok. BNPT/

RINGTIMES SITUBONDO – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) merangkul masyarakat dalam mencegah bahkan mengontrol tindak-tanduk jaringan teror.

Dilansir dari laman resmi BNPT, kontribusi masyarakat sangat besar dalam memutus mata rantai radikalisme dan terorisme.

Kepala BNPT Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) Boy Rafli Amar, mengatakan masyarakat berperan dalam membangun imunitas terhadap paham radikal terorisme dengan 'vaksin' konsensus kebangsaan: Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, UUD 1945, dan NKRI.

Baca Juga: Cek Fakta, Ada Minyak Goreng yang Diklaim Terbuat dari Babi, Ternyata Hanya HOAKS

Boy Rafli menambahkan satu vaksin yang tidak kalah penting adalah moderasi beragama. 

"Cara berpikir yang moderat ini salah satu jati diri bangsa kita karena bangsa kita ini terlahir heterogen, tanpa setia dengan empat konsensus itu dan moderasi beragama kita jadi orang yang tidak bisa menerima perbedaan," kata Boy Rafli saat bertemu dengan koordinator dan pengurus Tim Hukum Merah Putih pada Senin 4 April 2022. 

Boy Rafli menyebut, BNPT aktif melibatkan masyarakat melalui forum pemuka agama dan Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) di 34 provinsi.

Baca Juga: AKBP Andi Sinjaya Ganjar Reward Bagi Personil dengan Kinerja Terbaik di Berbagai Bidang dan Fungsi Tugas

Melalui forum tersebut, BNPT melakukan pencegahan dengan melibatkan komunitas agama, kepemudaan, perempuan, dan lainnya dengan tujuan memberantas terorisme dari berbagai lini, dari hulu hingga ke hilir.

Boy Rafli menambahkan, Tim Hukum Merah Putih pun turut menjadi mitra BNPT sebagai bagian dari semangat pentahelix.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: BNPT


Tags

Terkait

Terkini