Ahli Ungkap Penyebab Hepatitis Akut Misterius Anak Diduga Karena Adenovirus 41 

- 5 Mei 2022, 19:30 WIB
Sejumlah ahli mengungkap penyebab hepatitis akut misterius yang menyerang anak-anak yaitu kemungkinan karena Adenovirus 41.
Sejumlah ahli mengungkap penyebab hepatitis akut misterius yang menyerang anak-anak yaitu kemungkinan karena Adenovirus 41. /pixabay/

RINGTIMES SITUBONDO - Baru-baru ini para ahli ungkap penyebab hepatitis akut misterius anak kemungkinan karena Adenovirus 41.

Seperti yang diketahui, kemunculan hepatitis akut misterius menggemparkan seluruh masyarakat Indonesia. 

Bahkan kini banyak negara juga telah melaporkan hal yang serupa dengan kasus yang tidak sedikit. 

Baca Juga: Hepatitis Misterius Terus Bertambah menjadi 170 Kasus di 12 Negara, WHO sebut sebagai Kejadian Luar Biasa

Dugaan pun banyak bermunculan, salah satunya yang mengatakan bahwa hepatitis akut disebabkan oleh vaksin Covid 19.

Dikutip Ringtimes Situbondo dari Pikiran Rakyat berjudul Ahli Sebut Hepatitis Misterius pada Anak Kemungkinan Disebabkan Adenovirus 41

Namun dugaan ini ditolak karena tidak ada data dan fakta yang membuktikan kasus hepatitis akut misterius disebabkan vaksin Covid 19.

Hepatitis misterius menyerang anak-anak di sejumlah negara seperti Inggris, Amerika Serikat (AS), dan Jepang belakangan ini.

Hepatitis adalah penyakit radang hati yang disebabkan oleh virus, namun kasus yang marak terjadi di sejumlah negara belakangan ini menunjukkan tidak seorang anak pun terjangkit hepatitis A, B, C, D atau E.

Para ahli percaya bahwa terdapat kelas virus yang berbeda untuk kasus hepatitis tersebut.

Halaman:

Editor: Siti Lailatil Mukarromah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkait

Terkini