IPS Sebut Prabowo Unggul atas Ganjar dan Anies Sebagai Bakal Calon Presiden

- 29 Juni 2022, 10:30 WIB
IPS Sebut Prabowo Unggul atas Ganjar dan Anies Sebagai Bakal Calon Presiden
IPS Sebut Prabowo Unggul atas Ganjar dan Anies Sebagai Bakal Calon Presiden /Istimewa/

Baca Juga: Ramai Diperbincangkan Bakal Calon Gubernur DKI, Risma Buka Suara: Jabatan Itu Ngga Bisa Diminta

Tiga nama itu diambil dari hasil survei IPS untuk 10 calon presiden pada Pilpres 2024, dengan elektabilitas tertinggi yakni Prabowo Subianto 29,8 persen, Ganjar Pranowo 20,6 persen, Anies Baswedan 16,8 persen, Sandiaga Uno 6,8 persen, Ridwan Kamil 6,2 persen, Basuki T Purnama 3,8 persen, Dedi Mulyadi 2,8 persen, Agus H Yudhoyono 2,4 persen, Erick Thohir dua persen dan Moeldoko 1,8 persen.

Survei IPS dilakukan pada 13-23 Juni 2022 di 34 provinsi yang ada di seluruh Indonesia. Populasinya seluruh warga negara Indonesia yang minimal telah berusia 17 tahun atau telah memiliki KTP.

Jumlah sampel sebesar 1.220 responden, dengan margin of error +/- 2,8 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Baca Juga: Barat Tuding Rusia Mencederai Kesehatan Global dengan Melancarkan Serangan Terhadap Ukraina

Teknik pengambilan sampel dilakukan secara probability dengan teknik acak bertingkat (multistage random sampling).

Lalu, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara tatap muka oleh tenaga terlatih dengan bantuan/pedoman kuesioner.***(Ikbal Tawakal/Pikiran-Rakyat.com)

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x