DIanggap Kelewat Batas Wewenang, Masinton Pasaribu Diganjar Teguran dari Badan Kehormatan PDIP

- 26 Juni 2022, 10:30 WIB
Masinton Pasaribu Dilaporkan ke Badan Kehormatan Partai.
Masinton Pasaribu Dilaporkan ke Badan Kehormatan Partai. /ANTARA/Fathur Rochman

RINGTIMES SITUBONDO - Setelah memberikan pernyataan soal peluang kerjasama partai politik PKS dan Demokrat, Masinton Pasaribu mendapatkan teguran keras oleh PDIP karena dinilai telah memberikan respon diluar wewenang.

Menurut kabar yang beredar, fraksi PDIP DPR RI tersebut telah dilaporkan kepada badan kehormatan dan akan segera diberikan surat teguran resmi.

Hasto Kristiyanto selaku Sekretaris Jenderal DPP PDIP menjelaskan hal tersebut saat berada di acara Festival Ikan Bakar Nusantara di Jakarta, Sabtu, 25 Juni 2022.

Baca Juga: Ramai Diperbincangkan Bakal Calon Gubernur DKI, Risma Buka Suara: Jabatan Itu Ngga Bisa Diminta

Menurutnya, hukuman itu sesuai mengingat Masinton Pasaribu membicarakan ihwal yang bukan lingkup tanggung jawabnya di depan publik.

Seperti dilansir RINGTIMES SITUBONDO dari Pikiran-Rakyat.com berjudul "Sebut Nihilnya Kerja Sama PDIP dengan PKS dan Demokrat Hanya Opini, Masinton Pasaribu Diberi Teguran Keras"

"Saya sudah koordinasi dengan Badan Kehormatan, dan sebelumnya Pak Masinton sudah mendapat teguran lisan, dan sekarang akan diberikan teguran lagi sesuai dengan AD/ART Partai," kata Hasto, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Sebelumnya, Masinton sempat menyinggung pernyataan Hasto terkait nihilnya peluang kerja sama antara PDIP dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat, di Pilpres 2024.

Baca Juga: Rakernas II PDIP Dapat Sumbangan Rp27 Miliar dari Pemerintah

Masinton mengatakan, pernyataan Hasto itu hanya sekadar opini pribadi yang tidak bisa mewakili nama partai.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x