4 Obat Mengatasi Asam Lambung Kronis hingga Luka, Cukup Pakai Bahan Alami Saja

19 Mei 2022, 18:42 WIB
Ilustrasi. Rekomendasi obat dari olahan bahan-bahan alami di sekitar untuk mengatasi asam lambung kronis dan menyembuhkan luka terkikis di lambung. /pixabay.com/Mareefe

RINGTIMES SITUBONDO – Siapa sangka, ternyata ada beberapa jenis obat yang berkhasiat untuk mengatasi asam lambung yang sudah kronis.

Tak hanya itu, obat-obatan ini juga memiliki manfaat luar biasa yang dapat menyembuhkan luka di dinding lambung akibat terkikis.

Saat asam lambung kambuh, penderita tak perlu repot-repot minum obat medis yang ada di apotek ataupun toko obat terdekat lagi.

Baca Juga: 3 Kebiasaan Berbahaya bagi Penderita Asam Urat, Jangan Dilakukan Bila Tak Ingin Kumat

Cukup olah dan konsumsi obat asam lambung ini dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada di sekitar kita saja.

Pada dasarnya, banyak orang yang menganggap bahwa asam lambung dan penyakit maag adalah gejala yang sama.

Padahal kedua penyakit ini menyerang organ yang sama, namun dengan gejala, sebab, dan akibat yang berbeda.

Baca Juga: 3 Makanan Ajaib Menurunkan Kadar Asam Urat, Tak Perlu Minum Obat Medis Lagi

Seseorang yang menderita penyakit asam lambung, dapat dipastikan jika ia juga mengalami sakit maag. Akan tetapi, penderita penyakit maag belum tentu mengalami sakit maag.

Penyakit maag disebabkan oleh infeksi bakteri, makanan yang tidak tepat, maupun konsumsi obat tertentu yang membuat lambung terluka.

Sedangkan asam lambung adalah kondisi saat cairan asam pada lambung keluar dari perut dan naik ke kerongkongan.

Baca Juga: Manfaat Luar Biasa dari Pare, bisa Obati Asam Urat hingga Sariawan

Meski dengan kondisi yang berbeda keduanya dapat merusak dinding lambung karena terus-menerus membiarkan gejalanya tanpa pengobatan. Jika sudah demikian, dinding lambung akan terluka dan lebih sensitif terhadap gejala tertentu.

Dikutip RINGTIMES SITUBONDO dari berita RINGTIMES BANYUWANGI berjudul 4 Obat Herbal untuk Mengatasi Luka Lambung Seperti Ubi Jalar dan Lidah Buaya, berikut adalah jenis obat herbal yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi luka lambung akibat tingginya kadar asam lambung dan penyakit maag yang telah merusak dinding lambung.

  1. Ubi jalar putih

Ubi jalar putih dikaitkan dengan efek samping yang menenangkan lambung.

Hal ini disampikan menurut hasil dari beberapa penelitian yang menyatakan bahwa mengonsumsi ubi jalar putih dapat mengatasi luka pada dinding lambung.

Proses pengobatan pada dinding lambung ini terjadi karena kandungan tepung dalam ubi jalar putih yang dipercaya dapat melindungi mukosa lambung.

Baca Juga: Cara Mengatasi Nyeri Asam Urat yang Kumat Tiba-tiba dengan Cepat Ala dr Zaidul Akbar

  1. Madu

Mengonsumsi madu asli dikaitkan dengan proses penyembuhan dinding lambung yang terluka akibat tingginya kadar asam lambung dan maag.

Sehingga, madu dipercaya bisa menjadi obat yang mengetasi luka pada lambung dengan membantu proses penyembuhan pada dinding lambung.

Seperti yang kita ketahui, madu merupakan antibiotik alami yang diyakini mampu mencegah pertumbuhan bakteri H. pylori sebagai penyebab luka lambung.

Untuk mendapatkan hasilnya dan dapat meringankan luka lambung Anda bisa mengonsumsi satu sendok madu setiap hari.

Baca Juga: Cara Mengobati Asam Urat dan Nyeri Sendi dengan Bahan Herbal Ala dr Zaidul Akbar, Paling Efektif

  1. Lidah buaya

Jika Anda merasa dinding lambung terluka, atau bahkan telah didiagnosa oleh dokter, Anda bisa mencoba mengonsumsi lidah buaya untuk membantu penyembuhan luka.

Lidah buaya adalah salah satu tumbuhan herbal yang telah lama dikenal sebagai tanaman yang mampu menyembuhkan luka lambung.

Lidah buaya bisa dijadikan sebagai obat herbal yang menyembuhkan luka pada lambung karena sifat antibakteri alami dari tanaman lidah buaya.

Baca Juga: Buah yang bisa Sembuhkan Asam Urat, Konsumsi Setiap Hari agar Tak Gampang Kumat

  1. Jus kubis

Jus kubis asalah salah satu obat herbal yang cukup efektif untuk menyembuhkan luka pada dinding lambung menurut beberapa penelitian.

Efektivitas jus kubis ditunjukkan oleh beberapa penelitian yang menemukan bahwa mengonsumsi jus kubis tidak hanya bermanfaat untuk mencegah luka lambung, tapi juga efektif mengatasi masalah pencernaan lain.

Itulah beberapa jenis obat herbal yang bisa membantu Anda untuk meringankan kondisi luka lambung.

Apabila tidak ada perubahan, pastikan Anda segera menghubungi dokter untuk mengetahui kondisi lambung dan sistem pencernaan lain.***(Kurnia Sudarwati/Ringtimesbanyuwangi.com)

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Ringtimes Banyuwangi

Tags

Terkini

Terpopuler