Cara Mengatasi Gejala Asam Lambung Kambuh saat Bangun Tidur di Pagi Hari

- 14 Mei 2022, 15:10 WIB
Ilustrasi asam lambung kambuh saat bangun tidur.
Ilustrasi asam lambung kambuh saat bangun tidur. /Pexels/Andrea Piacquadio//

RINGTIMES SITUBONDO - Gejala asam lambung naik dan kambuh, sering terjadi saat bangun tidur di pagi hari, dimana terasa nyeri di ulu hati.

Kondisi ini kerap terjadi pada sebagian besar penderita GERD, sehingga memperburuk suasana hati karena akan kesulitan memulai aktivitas.

Untuk menghindari hal tersebut, ada beberapa cara mengatasi gejala asam lambung kambuh saat bangun tidur.

Baca Juga: Cara Mengatasi Asam Lambung Naik saat Malam Hari, Kenali Penyebab dan Makanan Pemicunya

Mulai dari mengatur posisi tidur, memperhatiakn pola makan, serta mematuhi pantangan-pantangannya.

Dikutip Ringtimes Situbondo dari Pikiran Rakyat Depok berjudul Sering Terjadi Saat Bangun Tidur, Begini Cara Mengatasi Gejala Gerd

Gejala GERD bisa terjadi karena asam lambung mengalir kembali (refluks) ke esofagus, yaitu saluran yang menghubungkan tenggorokan ke perut. 

Sebagian besar orang biasanya mengalami GERD saat malam hari, tepatnya setelah makan malam. 

Akan tetapi tak sedikit pula yang merasa tidak nyaman karena gerd pada pagi hari, yaitu ketika bangun tidur. 

Sebuah penelitian dari Fakultas Kedokteran Universitas Arizona, Amerika Serikat pada tahun 2009, menyampaikan bahwa hampir 48.7 persen peserta mengalami refluks asam dalam 20 menit pertama setelah bangun di pagi hari. 

Halaman:

Editor: Siti Lailatil Mukarromah

Sumber: Pikiran Rakyat Depok


Tags

Terkait

Terkini