3 Obat Herbal Mengatasi Asam Lambung dari Olahan Bahan Alami, Tanpa Efek Samping

- 16 Mei 2022, 21:34 WIB
Ilustrasi ubi jalar. Rekomendasi obat herbal yang berkhasiat mengatasi asam lambung, berasal dari olahan bahan-bahan alami yang lebih aman, tanpa efek samping.
Ilustrasi ubi jalar. Rekomendasi obat herbal yang berkhasiat mengatasi asam lambung, berasal dari olahan bahan-bahan alami yang lebih aman, tanpa efek samping. /outsideclick/Pixabay

RINGTIMES SITUBONDO - Siapa sangka, ternyata ada beberapa obat herbal yang disukai oleh penderita asam lambung.

Jangan khawatir, obat herbal asam lambung ini berasal dari olahan bahan-bahan alami yang aman bagi kesehatan tubuh.

Apalagi bahan alami tersebut memiliki khasiat luar biasa yang mampu mengatasi asam lambung dengan cepat.

Baca Juga: Studi: Tinggalkan Medsos Selama Sepekan Bantu Pulihkan Kesehatan Mental

Bahkan obat herbal ini diklaim lebih aman dan tanpa efek samping, ketimbang minum obat pereda asam lambung yang ada di apotek ataupun toko obat terdekat.

Asam lambung naik bisa menimbulkan rasa sakit dan nyeri tak tertahankan.

Pada dasarnya, ada banyak jenis obat asam lambung yang bisa Anda coba, baik obat medis ataupun obat herbal.

Baca Juga: 5 Makanan Kaya Nutrisi, Jadi Obat Pereda Sakit Asam Lambung

Bahkan beberapa jenis obat herbal ini telah diturunkan dari generasi ke generasi mampu atasi asam lambung dengan cepat.

Dikutip RINGTIMES SITUBONDO dari berita RINGTIMES BANYUWANGI berjudul "Atasi Asam Lambung dengan Cepat, Cukup Olah Obat Herbal Ini", berikut jenis obat herbal yang bisa membantu atasi asam lambung dengan cepat.

1. Ubi Jalar Putih

Ubi jalar putih menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh, terutama kerap diolah menjadi obat herbal untuk atasi asam lambung dengan cepat.

Manfaat ini diperoleh dari kandungan tepung yang berada di ubi jalar putih bisa membantu melindungi dinding lambung dari iritasi akibat asam lambung naik.

Baca Juga: Studi: Manfaat Melakukan Diet Bagi Kaum Remaja, Salah Satunya Lawan Depresi

2. Madu

Madu telah dikenal sejak lama menjadi obat herbal untuk atasi asam lambung dengan cepat.

Mengonsumsi madu bisa membantu sembuhkan luka pada dinding lambung akibat asam lambung naik hingga ke esofagus.

Ternyata, madu memiliki kandungan antibiotik yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab asam lambung naik.

Sebagai obat herbal asam lambung, Anda bisa konsumsi satu sendok madu setiap hari.

Baca Juga: Kandungan apa yang Menyebabkan Jika kita Memakan Nanas Mulut terasa Gatal

3. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan salah satu jenis bahan alami yang kerap diolah menjadi obat herbal untuk mengatasi berbagai jenis penyakit, terutama asam lambung.

Bahkan lidah buaya sejak lama memiliki manfaat untuk sembuhkan luka di dinding lambung akibat asam lambung naik drastis.

Manfaat ini diperoleh karena lidah buaya memiliki sifat antibakteri alami yang bisa atasi asam lambung dengan cepat dan menghambat bakteri penyebab lambung iritasi.

Baca Juga: Berikut Tips Diet yang Pernah Dilakukan Drew Barrymore, Sangat Rekomendasi Bagi Pemula

4. Kubis

Selanjutnya, kubis yang diolah menjadi jus atau minuman lainnya juga bisa dikonsumsi sebagai obat herbal untuk atasi asam lambung dengan cepat.

Konsumsi jus dari sayur kubis ini juga bisa membantu meredakan gejala asam lambung yang sangat menyakitkan.

Bahkan kubis bisa sembuhkan luka pada dinding lambung akibat asam lambung yang terlalu berlebih.

Dengan demikian, Anda bisa segera olah dan konsumsi obat herbal ini untuk atasi asam lambung dengan cepat.

Bahkan obat herbal ini bisa membantu meredakan rasa sakit dan nyeri luar biasa akibat naiknya asam lambung ke esofagus.***(Suci Arin Annisa/Ringtimesbanyuwangi.com)

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Terkait

Terkini