Buntut Kematian Dua Anggota Bobotoh, PSSI Bakal Tindak Jika Terbukti ada Pihak yang Terkait

- 19 Juni 2022, 14:30 WIB
Buntut Kematian Dua Anggota Bobotoh, PSSI Bakal Tindak Jika Terbukti ada Pihak yang Terkait
Buntut Kematian Dua Anggota Bobotoh, PSSI Bakal Tindak Jika Terbukti ada Pihak yang Terkait /Amandeep Rohimah/Persib.co.id

RINGTIMES SITUBONDO - Dunia sepak bola Indonesia kembali memakan korban, yang terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Jumat, 17 Mei 2022.

Dalam lanjutan pertandingan Piala Presiden 202w, dua anggota suporter Persib Bandung atau dikenal dengan Bobotoh meninggalkan dunia usai pertandingan antara Persebaya vs Persib Bandung digelar.

Insiden tersebut menambah daftar panjang suporter meninggal dunia.

Baca Juga: Duel Penguasa Liga 1 Musim Lalu Bakal Terjadi, Grup C Digadang Sebagai Neraka

Menanggapi hal tersebut, induk sepak bola tanah air, PSSI akan turun tangan langsung untuk mencari penyebabnya kejadian meninggalnya suporter.

Seperti dilansir RINGTIMES SITUBONDO dari Pikiran-Rakyat.com berjudul "Dua Bobotoh Tewas Saat Nonton Persib di GBLA, PSSI Janji Tindak Tegas Pihak yang Terbukti Terlibat"

“Kami segera melakukan investigasi kenapa ini bisa terjadi. Ini yang akan kita dalami. Saat ini kita tidak bisa berandai-andai soal peristiwa ini,” kata Ketua Komdis PSSI Erwin Tobing.

Erwin mengatakan PSSI akan menindak tegas semua pihak yang terbukti terlibat dalam insiden tersebut.

Baca Juga: Seusai Kualifikasi Piala Asia 2023, Shin Tae Yong akan Fokus Urus Satu Kelompok Timnas, ini Kata Iriawan

"PSSI akan bertindak tegas. Saya pastikan itu. Apalagi ini mengakibatkan dua nyawa melayang," ucapnya.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkait

Terkini