3 Bahan Pengempuk Daging ala Dimas The Meat Guy beserta Keunggulannya

- 6 Juli 2022, 21:00 WIB
  Ilustrasi daging. Beberapa bahan yang digunakan sebagai pengempuk daging.
Ilustrasi daging. Beberapa bahan yang digunakan sebagai pengempuk daging. /Black Wolfie/pixabay

RINGTIMES SITUBONDO - Dalam memasak daging sapi agar empuk bisa dibilang susah-susah gampang. 

Dibutuhkan bahan pengempuk dan pengolahan yang tepat, agar tekstur daging lebih empuk saat dimasak. 

Seorang content creator TikTok populer Dimas The Meat Guy membagikan beberapa bahan pengempuk daging. 

Baca Juga: 7 Cara Mengolah Daging Idul Adha yang Benar di Tengah Wabah PMK, Mulai dari Merebus hingga Merendam

Dikutip Ringtimes Situbondo dari Pikiran Rakyat berjudul 3 Cara Praktis Mengempukkan Daging Kurban, Salah Satunya Menggunakan Nanas, berikut tiga bahan pengempuk daging yang bisa digunakan: 

  1. Menggunakan Nanas

Cara membuat daging kurban empuk menggunakan nanas sangat mudah. Pertama, Anda perlu memotong satu buah nanas bersama dengan kulitnya.

Kedua, haluskan nanas dengan menggunakan blender. Ketiga, rendam daging bersama nanas yang telah halus selama 30 menit.

Baca Juga: Penderita Kolesterol boleh Konsumsi Daging dan Susu? Simak Syarat dan Batasnya

Ternyata setelah dimasak, daging kurban yang telah dicampur nanas terasa lebih empuk. Hal itu disebabkan nanas mengandung enzim bromelain yang bisa memecah serat-serat di dalam daging.

Selain itu, rasa daging yang telah dicampur nanas pun tidak aneh sama sekali. Meski terdengar tidak biasa, Anda patut mencoba cara ini.

Halaman:

Editor: Siti Lailatil Mukarromah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah