Ini Pesan Bupati Banyuwangi Ipul Fiestiandani Kepada Sejumlah Kepala SMP yang Baru

- 3 Juli 2022, 21:30 WIB
Sejumlah 53 Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri di Banyuwangi telah dilantik oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, pada 30 Juni 2022
Sejumlah 53 Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri di Banyuwangi telah dilantik oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, pada 30 Juni 2022 /Dok. Pemkab Banyuwangi

RINGTIMES SITUBONDO - Sejumlah 53 Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri di Banyuwangi telah dilantik oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, pada 30 Juni 2022 lalu. 

Pada saat itu, Ipuk memberikan pesan mengenai sejumlah hal kepada para kepala sekolah tersebut.

"Kami ingin dengan adanya rotasi kepemimpinan ini, ada perubahan di sekolah Bapak/ Ibu sekalian. Ada energi baru untuk mewujudkan inovasi dan gagasan-gagasan dalam memajukan pendidikan di Banyuwangi," Ujar Ipuk.

Baca Juga: Dampak Komisi 20 Persen di GoFood dan GrabFood Bagi UMKM, Banyak Pelaku Usaha yang Mengaku Kesulitan

Hal-hal yang mendapat atensi Ipuk salah satunya yakni peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Menurut informasi, kini IPM Banyuwangi mengalami peningkatan dari tahun 2020. Dari yang sebelumnya hanya 70.62, pada 2021 meningkat menjadi 71.38. 

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Ringtimes Banyuwangi dengan judul: Dari IPM Hingga Perpustakaan, Pesan Bupati Ipuk Untuk Kepala SMP Baru

Baca Juga: Sambut Perolehan Medali Emas Cabor Sepak Bola, Bupati Jember Hendy: Alhamdulillah Kita Bisa Juara

Meski demikian, hal tersebut masih perlu digenjot sampai semaksimal mungkin.

"Salah satu indikator dalam peningkatan IPM adalah upaya meningkatkan rata-rata lama sekolah. Dari tahun 2020 ke 2021, memang ada peningkatan. Tapi, ini belum signifikan. Perlu kerja keras bapak/ ibu sekalian agar jangan sampai ada anak putus sekolah di usia SMP. Sekaligus ayo gerakkan warga yang belum menuntaskan sekolahnya untuk ikut kejar paket," tegas Ipuk.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x