Masuk Sesi Pitching Day, Sejumlah Ide Bisnis Menarik Dipaparkan Peserta 'Jagoan Bisnis' Banyuwangi

- 13 Juli 2022, 18:30 WIB
Para peserta 'Jagoan Bisnis' Banyuwangi telah memasuki sesi pitching day guna untuk mempresentasikan bisnis yang dimilikinya.
Para peserta 'Jagoan Bisnis' Banyuwangi telah memasuki sesi pitching day guna untuk mempresentasikan bisnis yang dimilikinya. /Rahmawati Setyoardinie/Ringtimes Banyuwangi

RINGTIMES SITUBONDO - Para peserta "Jagoan Bisnis" Banyuwangi memasuki sesi “pitching day” untuk mempresentasikan bisnisnya, usai mengikuti sesi mentoring, Selasa, 12 Juli 2022.

Sejumlah ide bisnis menarik dan unik tersebut dipaparkan saat pitching day yang digelar di Pendopo Sabha Swagatha Blambangan.

Salah satunya seperti Crewmarriage, sebuah platform yang menyediakan kebutuhan serta pendampingan pra nikah, nikah dan pasca cerai.

Baca Juga: Akses Masyarakat Terganggu, Curah Hujan Tinggi Sebabkan Jalan Jebol di Banjar Pande Abiansemal

Dalam prlatform tersebut, terisi fitur mulai dari konsultasi, edukasi, dan pengarahan, serta menyediakan segala kebutuhan terkait pernikahan. Crewmarriage berangkat dari permasalahan meningkatnya angka perceraian.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Pikiran Rakyat dengan judul: Berbagai Ide Bisnis Menarik di Pitching Day 'Jagoan Bisnis' Banyuwangi

Mereka memberikan pendampingan, wawasan, pengarahan terkait permasalahan dalam membangun relationship mulai dari pra nikah, nikah dan pasca cerai.

Crewmarriage bekerjasama dengan psikolog, bidan, dan praktisi pernikahan.

Baca Juga: Terjadi Lakalantas di Cokroaminoto Denpasar, Dua Korban Langsung Dilarikan ke IGD

"Crewmarrigae juga hadir dengan berbagai layanan, antara lain konsutasi, kelas edukasi, ruang temu, wedding store, temu kru dan open source vendor, dan lainnya," kata Sarofatul Nafa, anggota Crewmarriage.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Terkait

Terkini

x